Jangan Panik! Ferry Wawan Cahyono Minta Masyarakat Mengadu Apabila Terjadi Kekeringan Sumber Mata Air

images

Jateng

Tim Jateng Report

11 Okt 2023


SEMARANG (Jatengreport.com) - Indonesia saat ini tengah menghadapi ancaman kekeringan yang lebih panjang dan kuat dari tahun-tahun sebelumnya. Berdasarkan data BMKG, kekeringan yang terjadi saat ini telah menyebabkan penurunan debit air di beberapa sungai dan waduk di Indonesia khususnya di Wilayah Jawa Tengah.

Wakil Ketua DPRD Jateng, Ferry Wawan Cahyono mengatakan, masalah dari dampak cuaca ekstrim saat ini mengakibatkan kekeringan sumber mata air untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

" Saya rasa air ini memang sumber vitaal bagi semua orang, dengan adanya cuaca panas ini masyarakat pasti mengalami dampak yang sangat signifikan untuk kehidupan sehari-hari," kata Ferry.

Menurutnya, masyarakat Diimbau waspada hadapi penurunan debit air dan jangan panik serta mempercayakan kepada pemerintah utuk bisa menyelesaikan persoalan yang ada.

Pemerintah telah melakukan mitigasi sejak dini untuk mengantisipasi dampak kekeringan. Sebab itu, masyarkat jangan khawatir dan siap untuk melapor apabila terjadi kekeringan itu.

" Masyarakat jangan panik kalo ada kekeringan, cukup percayakan kepada pemerintah dan bantu untuk melaporkan jika ada terjadi kekeringan disetiap wilayah yang terdampak," ungkap Ferry.

Terlebih, kata dia, ancaman kekeringan bukan hanya masalah yang melanda Jawa Tengah, namun juga tantangan global. Bahkan, data dari Food and Agriculture Organization (FAO) memprediksi, krisis pangan akan terjadi pada 2050 jika tidak ada tindakan konkret yang dilakukan sedini mungkin.

" Kekeringan ini bukan hanya masalah di wilayah kita saja namun ini sudah menjadi permasalahan global dan kami akan segera bantu untuk selesaikan," jelas Ferry.

Terakhir Ferry mengajak seluruh masyarakat untuk bijak menggunakan sumber daya air ini. Masyarakat juga diminta selalu berhati-hati dalam beraktivitas di perbatasan kawasan hutan untuk menghindari dan mengawasi potensi terjadi kebakaran.

"Selalu waspada dan siaga akan potensi-potensi bencana hidrometeorologi cuaca-cuaca ekstrem di luar pengetahuan kita," ucap Ferry. (ADV)

tag: Ferry Wawan Cahyono



BERITA TERKAIT