PAN Kendal Serahkan Berkas Perbaikan Bacaleg Pemilu 2024

images

Politik

Eko Purwanto

08 Jul 2023


KENDAL (Jatengreport.com) - Ketua Partai Amanat Nasional (PAN) Nasri bersama Sekretaris dan pengurus  serahkan berkas perbaikan ke KPUD Kendal, di Kantor KPUD Kendal, Jumat (7/7/2023).

Penyerahan berkas perbaikan Partai PAN ini memunjukan bahwa PAN sangat siap untuk mengikuti Pemilu 2024 mendatang.

"Kesiapan kami bisa dilihat langsung saat ini, kami merupakan partai yang pertama kali dalam menyerahkan berkas perbaikan," kata Ketua DPD PAN Kendal Nashri usai penyerahan berkas ke KPUD Kendal.

Dikatakannya, Partai PAN tidak hanya siap pada Pemilu 2024, dirinya juga sudah siap mendukung para Bacalegnya. Bacaleg yang didaftarkan DPD PAN Kendal sebanyak 50 Bacaleg yang terdiri dari 28 pria dan 22 lainnya dari kuota perempuan.

Nasri juga menjelaskan, perbaikan berkas PAN melakukan pergeseran salah satu Bacalegnya dari Dapil VI ke Dapil III Kendal yang meliputi wilayah Kecamatan Boja, Singorojo dan Limbangan.

"Alhamdulillah, sesuai dengan regulasi yang dipersyaratkan. Berkas perbaikan dari kami dinyatakan lengkap dan diterima," ungkapnya.

Lanjut Nashri optimis di Pemilu 2024 nanti partainya dapat meraih suara maksimal mengingat komposisi Bacaleg yang didaftarkan dalam kondisi siap tempur.

"Pada tiap dapil kita bisa meraih 1 kursi. Bahkan ada dua dapil yang berpotensi bisa meraih dua kursi, sehingga meraih 8 kursi bukan sesuatu hal yang mustahil bagi PAN,"tandasnya.

Sementara Komisioner KPUD Kendal Rokhimudin yang menerima berkas perbaikan membenarkan jika PAN menjadi partai yang pertama menyerahkan berkas perbaikannya.

"Berkas perbaikan harus diserahkan 17 partai politik yang beberapa waktu lalu mendaftarkan Bacalegnya ke KPUD Kendal. Pihaknya mengaku masih menunggu partai lain untuk menyerahkan berkas perbaikannya hingga tanggal 9 Juli 2023 pukul 23.59 WIB,"tuturnya.

tag: PAN Kendal



BERITA TERKAIT