Peristiwa Penganiayaan Ojol, Satu Orang di Nyatakan Tewas

images

Hukum

Tim Jateng Report

26 Sep 2022


SEMARANG (Jatengreport.com) – Salah seorang pelaku penganiaya driver ojek online (ojol) tewas dikeroyok oleh teman-teman korban seprofesi.

Sebelumnya, seorang driver ojol bernama Hasti Priyo W (54) dianiaya oleh dua orang tidak dikenal yang mengakibatkan luka di bagian kepala.

Penganiayaan tersebut terjadi karena korban diduga menyerobot antrean saat hendak isi bahan bakar minyak (BBM) di SPBU Majapahit, Sabtu (26/9) sore.

Mengetahui kabar tersebut, rekan-rekan korban sesama driver ojol mencari pelaku penganiayaan tersebut. Saat mendapat salah seorang pelaku, sekelompok driver ojol giliran melakukan pengeroyokan pelaku yang bekerja tukang parkir di daerah Tlogosari.

Akibat banyaknya pukulan yang mendarat ke tubuh, penganiaya ojol akhirnya meninggal dunia.

Kasatreskrim Polrestabes Semarang, AKBP Donny Sardo Lumbantoruan membenarkan penyebab meninggalnya terduga pelaku ini karena dikeroyok oleh para rekan korban dengan cara dipukul dan diinjak-injak.

Ia menyebut, terduga pelaku meninggal saat mendapatkan perawatan di RS Bhayangkara Semarang.

“Sejauh ini dari pemeriksaan, terduga pelaku tersebut meninggal karena dipukul pakai tangan kosong dan helm lalu ketika terjatuh kemungkinan diinjak-injak,” ungkap Donny kepada awak media, Senin (26/9).

Akibat meninggalnya salah satu terduga pelaku pengeroyokan ini, Ia mengatakan berarti ada dua kasus yang kini dalam proses penyelidikan.

Kasus yang pertama, yakni pengeroyokan ojol di SPBU Majapahit Semarang dengan korban Hasti Priyo Wasono (54), warga Jalan Ashoda No 5 R2 RW5, Kelurahan Pedurungan Kidul, Kecamatan Pedurungan Semarang.

Sedangkan kasus kedua terduga pelaku pemukulan yang dikeroyok oleh rekan ojol atau korban tersebut hingga mengakibatkan hilangnya nyawa ini.

“Untuk korban yang meninggal dunia, para saksi dan tersangka sudah diamankan. Ada sekitar 5 orang, dua orang di antaranya diduga menjadi pelaku sudah diamankan di Polsek Pedurungan, yakni rekan ojol yang dikeroyok (di SPBU Majapahit). Jadi ada dua kejadian, ojol yang pertama pelakunya dua dimana satu itu yang meninggal itu. Dan kasus kedua yang meninggal ini dikeroyok oleh rekan korban,” ujar Donny

Saat imi kepolisian masih melakukan penyelidikan terkait kasus pengeroyokan ini. Beberapa saksi dan barang bukti juga diamankan untuk keperluan pemeriksaan lebih lanjut. (BDP)

tag: peristiwapenganiayaanojol , ojoldisemarang



BERITA TERKAIT