Hangatkan Badan di Sumber Air Panas Wisata Dusun Candi Umbul Magelang

images

Visit Jateng

Tim Jateng Report

23 Mar 2023


MAGELANG (Jatengreport.com) – Di Dusun Candi Umbul, Desa Kartoharjo, Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang, terdapat sebuah situs yang konon sudah berusia ratusan tahun. Sesuai dusunnya, situs itu bernama Candi Umbul.

Lokasi Candi Umbul bisa diakses lewat Jalan Magelang -Temanggung melalui Pringsurat, atau bisa juga melalui Grabag, Magelang. Setiap hari pengelola Candi Umbul membuka tempat wisata itu mulai jam 06.00 sampai 18.00 WIB.

Dari cerita yang beredar, situs Candi Umbul merupakan peninggalan Kerajaan Mataram Kuno. Di sekitar lokasi itu dulunya menjadi tempat pemandian putri raja. Ada sumber mata air panas yang tidak pernah kering meskipun musim kemarau. Kolam tempat pemandian sang putri raja yang dulu saat ditemukan tersembunyi di antara perbukitan dan lahan persawahan pun tidak pernah kehabisan air sampai sekarang.

Warga setempat meyakini bahwa Candi Umbul merupakan peninggalan yang sudah sangat tua bahkan tertua di Magelang. Candi Umbul ditemukan terpendam di lahan persawahan milik warga. Penemuan itu terjadi sebelum Candi Borobudur ditemukan.

Kini Candi Umbul menjadi salah satu tujuan wisata di Kabupaten Magelang. Jika akhir pekan pengunjungnya bertambah banyak. Mereka datang tidak sekadar berwisata, tetapi juga ikhtiar pengobatan. Mereka percaya bahwa mandi di kolam yang ada di sekitar situs candi bisa mengurangi bahkan menyembuhkan penyakit yang diderita.

Dalam perkembangannya, kompleks Candi Umbul sudah dibangun dengan lebih bagus. Dulu di kolam pemandian tidak terdapat tembok, sekarang sudah dibangun tembok atau pagar di sekillingnya.

 

Para pengunjung tidak hanya mandi, tetapi juga bisa menikmati fasilitas lain yang tersedia di area Candi Umbul. Ada gardu pandang dan kantin. terdapat pula musala, kamar mandi dan tempat bilas,

Sumber Mata Air Panas

Memasuki kompleks Candi Umbul, kita akan menemui dua kolam. Ada kolam besar yang terletak lebih tinggi, dan satu kolam kecil di sebelahnya. Tampak pula empat batu ompak di setiap suduh kolam, yang diduga dulu adalah tempat pondasi dari tiang bangunan peneduh di atas kolam.

Kolam besar di Candi Umbul berukuran 12 x 8 meter dengan kedalaman kolam dua meter, dan kedalaman air 1,25 meter. Kolam bawah berukuran lebih kecil, 7 x 8 meter dengan kedalaman kolam 1,5 meter dan kedalaman air satu meter.

Dari dalam kolam itu memancar air hangat. Sumber utama air ada di kolam atas dan mengalir ke kolam bawah.  Warga setempat masih memanfaatkan air kolam tersebut untuk kebutuhan hariannya.

Terkait air hangat, sampai sekarang belum diketahui secara pasti dari mana panas itu berasal. Entah dari panas bumi, aktivitas vulkanik atau penyebab lain, hingga saat ini masih belum diketahui.

Banyak warga dan pengunjung yang mempercayai bahwa air di dalam kolam itu bisa mengobati penyakit kulit seperti gatal dan sebagai terapi penyembuhan penyakit rematik, darah tinggi dan penyakit lain. Beberapa pengunjung bahkan melakukan ritual saat malam hari.

Banyak warga yang berdatangan ke Candi Umbul untuk sekedar berwisata dan untuk keperluan pengobatan. Bahkan di tempat itu juga sering dimanfaatkan warga untuk melakukan ritual pada malam hari. Soal kesembuhan, Wallahu alam. (adv)

tag: Wisataa Dusun Candi Umbul Magelang



BERITA TERKAIT