Wisata Edukasi Soko Langit Pekalongan, Ada ”Dinosaurus” di Tengah Hutan Pinus

images

Pariwisata

Tim Jateng Report

12 Agt 2022


PEKALONGAN (Jatengreport.com) – Soko Langit Edukasi atau Wisata Edukasi Soko Langit, berada di Desa Karanggondang, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Pekalongan. Dari Kota Pekalongan jaraknya sekitar 23 kilometer, dengan waktu tempuh kurang lebih 50 menit. Yakni dengan menuju ke Karanganyar di Kabupaten Pekalongan.

Destinasi wisata ini memanfaatkan hamparan tanah Perhutani. Pengelola kemudian yang mewujudkannya menjadi konsep wisata edukasi. Hal itu dilatarbelakangi belum adanya konsep wisata edukasi yang lengkap di Kabupaten Pekalongan.

Memang benar, Kabupaten Pekalongan belum memiliki konsep wisata edukasi yang lengkap dengan sebuah media nyata berupa konsep laboratorium sekolah yang langsung ada di lokasi tersebut.

Sebelum memasuki kawasan ini akan disuguhi pemandangan kebun durian yang menjadi ikon di kawasan tersebut. Sehingga pada musim durian pengunjung akan menemui banyak penjual durian di perjalanan.

Menurut pengelola, pemberian nama Wisata Edukasi Soko Langit mengandung makna, yaitu selain lahan yang ada merupakan pemberian dari penciptaan Tuhan Semesta Alam, kata soko juga merupakan makna Jawa yang berarti tiang. Harapan pengelola, tempat itu akan menjadi tiang atau penegak kebaikan dan kebermanfaatan dari langit.

Dino Park

Di Soko Langit ada beberapa wahana yang menjadi media wisata edukasi dengan ikon Dino Park, berupa laboratorium belajar anak dalam pengenalan binatang purbakala,.

Ada pula Kampung Salam, Bumi Perkemahan, Wisata Hidroponik berupa tanaman sayur petik sendiri  yang didukung dengan berdirinya kedai hutan/dapur salam serta mini outbond yang dilengkapi dengan jogging track, wall climbing dan flying fox, dino ride serta anjungan out door budaya. Yang semuanya dibangun dan diwujudkan secara bertahap, terencana dan ter-evaluasi.

Dino Park menjadi spot favorit bagi pengunjung yang datang. Untuk bisa masuk ke area ini dikenakan biaya tambahan sekitar Rp. 15.000 per orang.

Di area Dino Park itu pengunjung akan bertemu dengan berbagai jenis Dinosaurus yang dibuat menyerupai aslinya. Misalnya ada T-Rex yang tingginya hampir 4 meter, selain itu ada juga Vilociraptor yang tingginya sekitar 1 meter.

Dan yang paling epic, di area Dino Park pengunjung akan mendengar suara-suara hewan purba ini, bahkan ada yang bergerak. Terasa seperti di film Jurrassic Park.

Kostum Dinosaurus

Masih ada keseruan lain. Pengunjung bisa menyewa kostum Dinosaurus dan berfoto-foto. Tentu semua itu akan menimbulkan biaya tambahan ya…

Soko Langit menyediakan tempat yang nyaman, aman, asri, dan ramah anak. Pengunjung Soko Langit juga disuguhi area hutan pinus yang sejuk untuk bersantai bersama keluarga dan teman.

Tiket masuk Soko Langit berbeda antara dewasa dan anak-anak, yaitu: Rp. 8.000 untuk dewasa dan Rp. 5.000 untuk anak-anak.

Secara detail, selain yang sudah disebut di atas, fasilitas di kawasan wisata edukasi Dino Park Soko Langit yang terbilang lengkap itu bisa disebutkan, antara lain toilet, tempat parkir kendaraan, kedai kopi atau kafe, bumi perkemahan, masjid, permainan anak-anak, toko makanan dan minuman. 


tag: jateng , wisata



BERITA TERKAIT