Momen Ning Atikoh Sarapan Bersama Warga Jombang di Pasar Bareng

images

Nasional

Tim Jateng Report

29 Jan 2024


JOMBANG (Jatengreport.com) - Siti Atikoh Suprianti, istri Calon Presiden (Capres) RI Ganjar Pranowo, memilih sarapan bersama warga Jombang di akhir rangkaian safari politiknya di Jawa Timur, Senin (29/1/2024). Dia sarapan bersama warga dan simpatisan pendukung Ganjar-Mahfud.

Terpantau pukul 06.30 WIB, cucu ulama kharismatik NU asal Purbalingga KH Hisyam Abdul Karim (Mbah Hisyam Kalijaran) itu, berjalan kaki dari kediaman anggota DPR yang juga kader PDI Perjuangan Sadarestuwati ke Pasar Bareng. Sambil menyapa warga, Ning Atikoh meladeni permintaan foto bersama.

Setiba di pasar, Ning Atikoh langsung menyambangi pedagang bawang. Dia membeli bawang merah dan bawang putih masing-masih satu kilogram. Ning Atikoh juga membeli cabai merah besar seperempat kilo.

"Tadi beli bawang putih sekilo harganya Rp22.000, kalau bawang putih Rp32.000 per kilogram dan cabe cuma seperempat, kalau sekilo harganya Rp75.000," ujar pedagang yang bernama Nur Hayati.

Usai berbelanja dan berinteraksi dengan warga dan pedagang, Ning Atikoh kemudian menuju tempat yang telah disiapkan untuk sarapan. Antusias warga melihat Ning Atikoh pun tak terbendung.

"Kita sarapan pecel ya, ayo semua makan bareng-bareng," ucap Ning Atikoh.

Tampak di antara mereka, Tim Pemenangan Muda (TPM) di Jawa Timur mendampingi. Sambil sarapan, Ning Atikoh tampak meladeni permintaan foto bersama. Sesekali, dia juga mengajak warga yang belum untuk segera mengambil makan.

Sementara ditanya alasan memilih blusukan ke pasar, Ning Atikoh menyebut karena hal itu sesuai dengan kebiasaan ibu-ibu.

"Saya ibu-ibu, karena banyak keluhan terkait dengan harga, kebutuhan termasuk juga keluhan dari para konsunen maupun pedagang. Makanya saya ingin membandingkan di tiap-tiap daerah apakah permasalahannya sama. Kemudian yang lainnya, dari sini kita bertemu banyak orang. Mereka juga banyak menyampaikan aspirasi tidak hanya berkaitan dengan kondisi yang ada di pasar," tandasnya.

tag: Ning Atikoh Sarapan



BERITA TERKAIT