Habiskan Waktu Seharian Disini! Tiongkok Kecil di Rembang: Bangunan Estetik di Dominasi Warna Merah

images

Visit Jateng

Tim Jateng Report

13 Mei 2023


REMBANG (Jatengreport.com) - Lasem di Kabupaten Rembang mendapat julukan Tiongkok Kecil karena memiliki lanskap bangunan-bangunan kuno seperti di negeri tirai bambu. Salah satu bangunan yang kini menjadi salah satu daya tarik wisata Lasem ialah Rumah Merah.

Rumah Merah Lasem begitu istimewa. Siapa saja akan merasa betah menghabiskan waktu seharian di sini terutama bagi kamu yang suka berfoto ala kekinian. Rumah kuno ini sangat estetik dengan dominasi warna merah cerah dan telah berdiri sejak tahun 1800-an. Kini, Rumah Merah digunakan sebagai penginapan dan terbuka untuk umum.

Jika Anda berkunjung ke Lasem, setidaknya kini tidak melulu memikirkan “batik Lasem” yang terkenal. Berkunjunglah ke Karangturi. Anda akan mendapati kawasan Pecinan dengan segala pernak-pernik penunjang kehidupan sosial, serta bangunan-bangunan tua yang khas. Masyarakat Rembang, khususnya Lasem percaya, bahwa titik pendaratan pertama manusia asal Tiongkok di Jawa adalah pesisir utara Lasem.

Rumah mewah yang kini menjadi “Tiongkok Kecil Heritage” adalah salah satu bukti peninggalan yang bisa disaksikan. Tentu, kondisi saat dipugar, tidak sebagus sekarang. Ini bisa dilihat di dinding ruang depan sebelah kanan. Di sana tertempel foto-foto “after-before”. Sementara di tembok sebelah kiri, tertempel foto-foto tokoh masyarakat yang pernah berkunjung ke situs itu. Termasuk mantan Presiden SBY. Di beranda bangunan itu pula, juga ada beberapa tempat duduk dan patung dewa berukuran besar.

Sejarah Tiongkok Kecil Heritage

Tempat wisata Kota Tua Lasem yang juga disebut sebagai Petit Chinois ini adalah pusat perkembangan imigran Tiongkok terbesar di Jawa pada abad ke-14 hingga abad ke-15. Kedatangan imigran ini terjadi karena adanya pelayaran dari armada Laksamana Ceng Ho ke Jawa.

Laksamana besar tersebut membuka jalur perdagangan dan kebudayaan dengan Kerajaan Majapahit. Akibatnya, banyak warga dari Tiongkok yang datang ke bagian utara Pulau Jawa dan menetap di Lasem.

Dan untuk tetap melestarikan Kota Tua Lasem, saat ini pemerintah daerah setempat telah mengusulkan objek wisata itu ke UNESCO untuk ditetapkan sebagai warisan dunia.

Rumah peninggalan Belanda berarsitektur khas Eropa dengan pilar-pilar besar itu, adalah milik pengusaha Lasem bernama Rudy Hartono. Ia sejak tahun 2012 merestorasi bangunan itu menjadi “Tiongkok Kecil Heritage”, dengan dana yang tidak sedikit. Niatnya hanya satu, yakni melestarikan situs sejarah.

 

Terletak sekitar 12 km timur kota Rembang. Di kecamatan yang memiliki luas sekitar 4,5 hektare ini, berdiri banyak situs peninggalan kuno lainnya. Bahkan, karena begitu banyaknya situs peninggalan budaya, kini terbentuk banyak komunitas, salah satunya Cagar Budaya Lasem.

Daya Tarik Tiongkok Kecil Heritage

Tempat wisata ini memang beda dari yang lain. Saat berada di tempat wisata Kota Tua Lasem, kamu akan merasakan sensasi mengunjungi Tiongkok kecil di Pantai Utara Pulau Jawa.

Tiongkok kecil Heritage ini menjadi satu dengan oemah batik lasem, jadi saat parkir kita berada di halaman oemah batik yang ada depotnya. Untuk masuk ke rumah heritage kita di haruskan membeli tiket sebesar 20 ribu yang nantinya bisa di tukar dengan makanan dan minuman senilai tiket.  Selama kunjungan ada satu orang petugas yang akan menjadi guide selama kita berkeliling karena ada beberapa titik yang membutuhkan penjelasan.

Pintu masuk berada disamping kasir, jadi setelah kita membayar ada sebuah pintu kecil yang harus kita lewati dan masuk kedalam lorong yang berisikan batik berbagai jenis dan bermacam corak dari berbagai pengrajin. Baik-batik ini merupakan koleksi pemilik rumah dimana batik ini masih asli batik tulis.

Setelah keluar dari ruang batik barulah kita berada di halaman rumah dengan suasana serba merah. Tampak di teras ada 4 patung dewa yang seakan-akan menjaga rumah.

Suasana serasa alami karena terdengar kicau burung walet yang di perdengarkan dari beberapa speaker kecil diatas rumah. Terdapat lorong merah di kiri dan kanan rumah yang cukup instagramable.

Fasilitas

Terdapat beberapa fasilitas penunjang liburan yang bisa anda nikmati saat berlibur mengunjungi Old Town Heritage Lasem berikut ini:

  • Tempat parkir kendaraan
  • Pusat informas
  • Pusat kulineran
  • Toilet
  • Spot foto instagramable
  • Gazebo dan tempat duduk
  • Tempat ibadat
  • Panggung hiburan
  • Penginapan

Catat objek wisata keluarga di Rembang satu ini ketika anda berlibur bersama orang tercinta di Lasem Jawa Tengah. (adv)

tag: Tiongkok Kecil di Rembang



BERITA TERKAIT