Room Inc Semarang, Berikan Live Akustik Bagi Penikmat Musik

images

Hiburan

Tim Jateng Report

23 Okt 2022


SEMARANG (Jatengreport.com) - Rooms Inc Semarang resmi menghadirkan outlet F&B dengan Meet n’ Eat Resto & Spacebar, serta menyelenggarakan acara live music yang bertema “BITE THE BEATS”, di lantai L Rooms Inc, Jum'at, malam (21/10).

Diketahui Meet n’ Eat merupakan restaurant berkonsep lifestyle dan instagramable yang menjadi tempat hangout masa kini di Kota Semarang.

Antara lain baik untuk kalangan anak muda, business executive hingga keluarga yang ingin menghabiskan waktu santai bersama, teman, keluarga, serta rekan kerja.

Sambil menikmati sajian makanan dan minuman coffee, cocktails hingga wine dan spirits menambah gairah nongkrong menjadi lebih seru.

Apa lagi ditemani live music performance, yang akan di adakan dua kali dalam satu bulan setiap hari Jum'at.

Sedangkan, untuk promosi makanan dan minuman, Meet n’ Eat memiliki paket Tenderloin Steak dan Bir dengan harga Rp.185.000 net.

Paket Pizza Medium dan 2 Coke dibandrol dengan hanya Rp.100.000 net hingga paket Bir di harga Rp165.000 net para tamu bisa mendapatkan 3 botol bir.

Selain itu, untuk acara live music “BITE THE BEATS” dimulai pada pukul 19.00 WIB pada hari Sabtu dan dimeriahkan oleh penampilan dari Fahmi Rois, singer & songwriter yang pernah menjadi finalis ajang pencarian bakat Indonesian Idol.

Kusnadi, General Manager (GM) Rooms Inc Hotel Semarang, menyatakan konsep yang baru ini diharapkan bisa menambah minat pengunjung.

“Kami sangat bersyukur Rooms Inc Semarang memberikan pelayanan terbaik hingga sekarang. Terlebih adanya wajah baru di outlet kami yang bernama Meet n’ Eat," kata Kusnadi.

Ia menjelaskan, selain tempat baru di lobby hotel, pihaknya juga ingin memberikan pelayanan terbaik untuk para tamu, dengan menghadirkan live musik.

"Pada kesempatan ini kami ingin memberikan hiburan, dengan menyajikan live musik dan memberikan paket makanan dan minuman yang sangat beragam," imbuhnya.

"Kami juga berharap Rooms Inc akan tetap menjadi hotel pilihan bagi para traveler, konten creator maupun komunitas," jelasnya.

Perlu diketahui bahwa, Rooms Inc Semarang juga menjadi pionir untuk tempat berkumpul dan berkarya. (BDP)

tag: room inc Semarang , live akustik



BERITA TERKAIT