Tingkatkan Akses Informasi mengenai Hidup Sehat, Mahasiswa KKN UNDIP di Banyuanyar Surakarta Terjemahkan Buku GERMAS ke dalam Bahasa Inggris

images

Jateng

Tim Jateng Report

16 Agt 2024


SURAKARTA (Jatengreport.com) -  Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tim II Universitas Diponegoro (UNDIP) menerjemahkan buku Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) ke dalam dua bahasa, yaitu Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program kerja yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya hidup sehat. Buku GERMAS yang sebelumnya hanya tersedia dalam Bahasa Indonesia kini dapat diakses lebih luas oleh masyarakat, termasuk oleh mereka yang berbicara Bahasa Inggris.

Proses penerjemahan dilakukan oleh tim mahasiswa dari berbagai jurusan, termasuk jurusan Sastra Inggris.

Mahasiswa KKN Undip, Zona menjelaskan bahwa penerjemahan ini dilakukan dengan hati-hati untuk memastikan bahwa pesan-pesan penting dalam buku tersebut dapat tersampaikan dengan baik dalam kedua bahasa.

"Tujuan kami adalah agar informasi penting mengenai GERMAS dapat menjangkau lebih banyak orang, baik di dalam negeri maupun di luar negeri," ujar Zona, Jumat (16/8).

Buku yang diterjemahkan ini mencakup berbagai topik, mulai dari pentingnya pola makan sehat, aktivitas fisik, hingga pencegahan penyakit. Diharapkan, dengan adanya versi Bahasa Inggris, buku ini dapat digunakan oleh institusi pendidikan dan komunitas internasional yang tertarik untuk mempromosikan gaya hidup sehat.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari pemerintah desa setempat yang menganggap upaya ini sebagai kontribusi nyata mahasiswa terhadap kesehatan masyarakat. Program KKN ini juga diharapkan dapat memberikan dampak positif jangka panjang bagi masyarakat dan menjadi inspirasi bagi generasi muda lainnya.

Dengan selesainya penerjemahan ini, buku GERMAS dalam dua bahasa tersebut rencananya akan didistribusikan kepada masyarakat luas dan juga akan tersedia secara digital agar dapat diakses oleh siapa saja yang membutuhkan.

tag: jateng



BERITA TERKAIT