RSDI Kendal Lakukan Ground Breaking Gedung Baru, Investasi Rp 90 Miliar
KENDAL (Jatengreport.com) - Rumah Sakit Umum Muhammadiyah Darul Istiqomah (RSDI) Kendal akan memiliki gedung baru 7 lantai dengan anggaran Rp 90 miliar. Ground breaking atau peletakan batu pertama pembangunan gedung dilakukan oleh Ketua PWM Jateng, PDM Kendal dan Forkopimda Kendal, Rabu (3/7/2024).
Direktur Utama RSDI Muhammadiyah Kendal, dr. Muhammad Arif Rida mengatakan, gedung RSDI sekarang hanya memiliki 82 tempat tidur, sehingga dirasa sangat kurang. Dengan pembangunan gedung baru 7 lantai, akan memberikan kontribusi yang lebih besar dalam menyehatkan masyarakat.
“Kami ingin membesarkan RSDI ini agar memberikan sumbangsih yang lebih besar untuk menyehatkan masyarakat,”kata dr. Muhammad Arif.
Dikatakannya, RSDI Kendal memiliki lahan seluas 10.000 meter persegi. Lahan tersebut yang sudah terpakai sekitar 4.500 meter persegi.
“Gedung yang akan dibangun ini sekitar 3.500 sampai 4.000 meter persegi dan sisa lahan dapat digunakan untuk parkir, kantin, taman dan fasilitas lain,” jelasnya.
Dikatakan, bangunan 7 lantai yang akan dibangun yakni Lantai pertama untuk poliklinik rawat jalan, lantai 2 khusus rawat inap ibu melahirkan, lantai 3 untuk ruang operasi dan ICU.
Pembangunan tahap pertama akan membangun struktur 7 lantai dan operasional rawat inap dua lantai, ditargetkan selama satu tahun. Kemudian dilanjutkan untuk penyelesaian sampai 7 lantai hingga siap operasional ditarget 4 tahun.
“Kerkapasitas ruangan antara 30 sampai 40 tempat tidur, disesuaikan dengan sarana dan prasarana,” ungkapnya.
Sementara, Ketua PW Muhammadiyah Jawa Tengah, Dr. K.H. Tafsir, M.Ag. berharap, pembangunan gedung baru ini berjalan lancar dan cepat selesai. Dengan harapan bisa melayani masyarakat dengan maksimal.
“Semoga pembangunannya lancar sesuai target yang diharapkan,” harapnya.
Dikatakan, RSDI Kendal merupakan bagian dari upaya PC Muhammadiyah Kaliwungu dalam memberikan pengabdian di bidang kesehatan, khususnya masyarakat Kendal dan sekitarnya.
“Harapannya bisa menjadi rumah sakit kebanggaan, rumah sakit unggul dan menjadi pilihan masyarakat Kendal dan sekitarnya,” katanya.
tag: jateng