UMKM Rowosari Kendal Bersatu, Dukung Sudaryono di Pemilihan Gubernur Jawa Tengah

images

Jateng

Eko Purwanto

17 Jun 2024


KENDAL (Jatengreport.com) - Sebanyak 500 pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dari Kecamatan Rowosari, Kabupaten Kendal, menyatakan dukungannya terhadap Sudaryono untuk maju dalam Pemilihan Gubernur Jawa Tengah.

Dukungan ini disampaikan langsung oleh koordinator pelaku UMKM Kecamatan Rowosari, Jaiyah, pada Minggu (16/6/2024).

Dalam pernyataannya, Jaiyah menegaskan bahwa dukungan ini didasarkan pada keyakinan para pelaku UMKM bahwa Sudaryono memiliki visi dan komitmen yang kuat untuk memajukan sektor UMKM di Jawa Tengah.

Berawal dari medsos yang menampilkan para Bakal Calon Gubernur Jawa Tengah hanya Mas Dar yang membuat para emak-emak pelaku UMKM ini jatuh hati.

Dikatakannya, selain masih muda Sudaryono juga dikenal tekun, ulet dan semangat bekerja, juga sangat peduli dengan kemajuan UMKM.

"Mas Dar ini merupakan sosok pemimpin yang ditunggu orang Jawa Tengah. Saya bersama pelaku UMKM Kecamatan Rowosari sangat mendukung Mas Dar untuk maju menjadi Gubernur Jateng, bersama Mas Dar pelaku UMKM semakin maju dan perekonomian meningkat, " Kata Jaiyah.

Sementara Wakil Ketua DPRD Kendal Fraksi Gerindra Anurrochim menjelaskan, Sudaryono ini asli orang Jawa Tengah dan lahir sebagai anak petani dari Kabupaten Grobogan Jawa Tengah.

"Mas Dar ini merupakan kader Partai yang baik, selain itu juga menjabat ketua umum Asosiasi Pedagang Pasar seluruh Indonesia. Jadi sudah tepat kalau para pelaku UMKM ini sangat mendukung Mas Dar untuk Jawa Tengah, "jelas Anurrochim. 

tag: politik



BERITA TERKAIT