Wujudkan Ketahanan Pangan, Waket DPRD Jateng Ferry Wawan Cahyono Dorong Generasi Muda Terjun ke Dunia Pertanian

images

Jateng

Tim Jateng Report

16 Agt 2023


SEMARANG (Jatengreport.com) - Dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan, sebagai langkah antisipasi terjadinya krisis pangan di masa yang akan datang. Wakil Ketua DPRD Jawa Tengah, Ferry Wawan Cahyono mengajak generasi muda untuk terjun ke dalam dunia pertanian.

“Saya ingin generasi muda bisa menjadi petani milenial. Jangan ragu untuk menggeluti sektor pertanian, karena prospeknya sangat menjanjikan,” kata Ferry.

Menurut dia, pemuda yang masih menganggap pekerjaan di sektor pertanian tidak menjanjikan sangat keliru. Justru pertanian yang saat ini menjadi penopang ekonomi.

Oleh karena itu, Ferry berharap para pemuda harus memupuk rasa bangga untuk menjadi petani yang modern dengan pemanfaatan teknologi dengan berbagai gagasan lainnya.

" Menjadi petani sebuah prestasi yang menjanjikan, jadi jangan keliru. Pemuda bisa memanfaatkan teknologi yang baru dan modern," ungkap Ferry.

Banyaknya lahan kosong yang bisa dikelola menjadi lahan pertanian, Ini harus dimanfaatkan generasi muda dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan, tentu juga tidak terlepas dari perhatian Pemerintah setempat melalui instansi terkaitnya.

“Akan lebih baik jika generasi muda diajak dan dibimbing untuk menjadi seorang petani milenial, dalam membangun sektor pertanian, generasi muda dapat memanfaatkan lahan untuk dijadikan kebun, dengan menanam berbagai sayuran dan buah-buahan,”tambah Ferry.

Politisi Partai Golkar tersebut menjelaskan bahwa ketahanan pangan juga untuk mengantisipasi kelangkaan kebutuhan bahan pokok.

Jika mampu dikelola dengan baik, maka akan menghasilkan kebutuhan pangan warga dan tidak tergantung dari daerah luar.

" Pengelolaan lahan tani yang baik akan memperoleh produk yang jauh lebih berkualitas dan dapat menghasilkan kebutuhan pangan serta tidak bergantung dengan negara atau daerah lain," tutup Ferry. (Adv)

tag: Wakil Ketua DPRD Jateng Ferry Wawan Cahyono



BERITA TERKAIT