Kapal Diatas Awan, Wisata G-Pass Kabupaten Semarang
KABUPATEN SEMARANG (Jatengreport.com) - Wisata Gedong pas salah satu tempat wisata yang menawarkan pemandangan indah pegunungan yang dibalut dengan pepohonan yang hijau. Asrinya objek wisata menjadi daya tarik untuk melepas lelah dan menghilangkan kepenatan.
Objek wisata ini berlokasi di Dusun Gedong, Nglelo, Desa Tajuk, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang
Tempat wisata ini sudah banyak dikunjungi wisatawan. Gedong Pass seakan menjamin pengunjung untuk mendapatkan rasa kedamaian, kenangan dan keindahan alamnya.
Melalui gotong-royong warga, tanah ini disulap menjadi taman yang menyuguhkan pemandangan alam yang istimewa. Tanpa harus berpindah tempat, wisatawan akan mendapatkan foto keren dengan latar belakang alam yang eksotik dan berkelas.
Keindahan Terbit dan Terbenamnya Matahari
Objek wisata satu ini merupakan wisata yang berada di dataran tinggi. Berada di bawah lereng Gunung Merbabu, dengan ketinggian 1.700 mdpl. Menjadikan objek wisata ini sebagai spot daerah tinggi yang menawarkan pemandangan indah. Ditambah lagi, pemandangan matahari terbit dan terbenam yang memukau.
Matahari terbit di Objek Wisata Gedong Pass
Kenapa Gedong Pass menjadi salah satu obyek wisata yang wajib pengunjung kunjungi, salah satunya adalah karena penampakan Matahari dari Gedong Pass ini merupakan salah satu spot terbaik di dunia untuk melihat matahari terbit dan terbenam.
Gedong Pass selalu punya kejutan, kadang justru saat awan tebal menyelimuti lanskap Desa Gedong Pemandangan Wisata ini tampak sangat menakjubkan ketika Cahaya keemasan matahari terbit mengintip dan menyemburat bergradasi dengan putih awan seperti kapas.
Kapal di Atas Awan
Nah yang menjadi berbeda dengan objek wisata lain, Gedong Pass menghadirkan view ketinggian yang sangat keren dan menarik untuk di kunjungi bersama keluarga, teman bahkan pasangan.
Wisata lereng Gunung Merbabu ini mempunyai satu spot yang tak kalah bagus dan cocok untuk menjadi tempat berfoto.
Kapal Diatas Awan.
Keindahan diatas kapal yang ada di Objek Wisata Gedong Pass.
Kapal ini khusus terbuat dari papan kayu dan bambu yang didesain menjorok ke perbukitan. Sebut saja ini adalah kapal diangkasa, karena saat cuaca mendukung tumpukan awan-awan dan kabut tebal diantara pepohonan yang rindang di perbukitan akan tampak.
Sehingga saat kamu berdiri diatas kapal titanic-nya Jurang, hembusan angin yang sejuk akan membuatmu serasa sedang berlabuh diatas lautan awan.
Lokasi Gedong Pass
Lokasinya yang mudah dijangkau membuat wisatawan rela meluangkan waktu berkunjung ke sini.
Akses untuk ketempat wisata Gedong Pass juga sudah baik, bahkan mobil bisa masuk ke dalam lokasi wisata ini. Namun, pengunjung yang ingin ke tempat ini disarankan menggunakan sepeda motor karena aksesnya yang terkadang licin dan curam yang membuat tempat ini lebih tepat menggunakan sepeda motor.
Tepatnya berada di Desa Gedong, Nglelo, Desa Tajuk, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang.
Harga Tiket Masuk
Bagi pengunjung yang ingin ke Objek wisata Gedong Pass ini pengunjung tidak perlu merogoh saku terlalu banyak.
Terbilang terjangkau untuk harga tiket masuknya, tidak seperti objek wisata lain.
Tiket masuk : Rp 5.000
Parkir Kendaraan : Rp 5.000
Jam Operasional
Wisata Gedong Pass ini buka setiap hari, untuk pengunjung yang ingin datang bisa diwaktu kapan saja.
Setiap Hari 24 Jam
Yuk langsung pilih aja destinasi hits yang satu ini, karena disini kamu bakalan dijamin dan dipastiin tak akan dibuat kecewa dengan spot dan panorama dari ketinggian jurangnya. (adv)
tag: G-Pass Kabupaten Semarang , Kapal Diatas Awan