Kantor SAR Semarang Laksanakan Antisipasi Kepadatan Jelang Nataru

images

Jateng

Tim Jateng Report

19 Des 2022


SEMARANG (Jatengreport.com) - Kantor SAR Semarang Laksanakan Antisipasi kepadatan masuk dan keluarnya arus kendaraan ke Jawa Tengah jelang libur  Natal dan Tahun Baru, pada Senin (19/12).

Kepala Kantor SAR Semarang, Heru Suhartanto menjelaskan, tim SAR menyiagakan beberapa alat utama SAR seperti rescue car, rescue truk, motor trail, rescue excavator dan rescue boat Kapal Negara ( KN) SAR Sadewa 231 untuk menunjang kelancaran siaga Nataru dan menghadapi bencana hidrometeorologi

"Kesiap-siagaan SAR Khusus ini bukan hanya untuk menyambut libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru) saja, tapi sekaligus kesiapsiagaan menghadapi musim penghujan," ungkap Heru.

Ia juga menyampaikan dalam proses antisipasi ini tim SAR memperhatikan kesiapan peralatan serta mempertimbangkan perawatan alat agar dapat digunakan jika dibutuhkan nantinya.

Selanjutnya, Heru menegaskan  seluruh personil yang terlibat akan melaksanakan pemantauan baik itu di lalu lintas tol, pelabuhan, bandara maupun terminal serta tempat-tempat wisata di Jawa Tengah.

Hal tersebut dilakukan untuk mengantisipasi hal-hal yang mungkin saja terjadi yang dapat mengancam jiwa masyarakat, terutama di kebencanaan maupun kecelakaan yang membutuhkan penanganan khusus SAR.

"Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh petugas siaga SAR khusus agar semangat, jaga kesehatan utamakan keselamatan dan laksanakan tugas dengan gembira dan penuh kebanggaan karena tugas kita ini adalah tugas yang syarat dengan nilai - nilai kemanusiaan," imbuhnya. (BDP)

tag: Antisipasi Kepadatan Jelang Nataru , Kantor SAR Semarang



BERITA TERKAIT