Pemilih Pemula Rembang Diminta Selektif dalam Memilih Pemimpin pada Pilkada 2024
REMBANG (Jatengreport.com) – Para pemilih pemula diimbau untuk memahami visi dan misi pasangan calon (paslon) sebelum menentukan pilihan dalam Pilkada 2024 mendatang.
Pesan ini disampaikan oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekretariat Daerah Kabupaten Rembang, Agus Salim, dalam simulasi pemungutan suara yang digelar di Aula SMAN 2 Rembang pada Senin (4/11/2024).
Agus menegaskan pentingnya pemahaman terhadap visi dan misi paslon yang tidak hanya tampak menarik di permukaan, tetapi juga relevan dengan kebutuhan masyarakat.
“Anak muda harus bisa bertindak selektif dalam memilih pemimpin. Pahami pandangan yang dibawa pemimpin tersebut. Visi dan misi bisa dikatakan baik, apabila sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan dapat direalisasikan,” ujar Agus.
Dengan pemilih muda yang mendominasi sebanyak 56,45 persen dari total pemilih, peran mereka dalam menentukan pemimpin daerah diakui sangat krusial.
Generasi milenial dan generasi Z, yang akrab dengan teknologi dan media sosial, memiliki akses luas terhadap informasi kampanye paslon. Namun, Agus mengingatkan agar mereka tidak mudah terpengaruh oleh isu-isu negatif yang tersebar di media sosial.
“Generasi muda harus cerdas dan selektif dalam memilih pemimpin. Terlebih, Pilkada sering diwarnai kegaduhan, ujaran kebencian, dan informasi yang diragukan kebenarannya, yang tersebar luas di media sosial dan mudah diakses oleh generasi muda,” tandas Agus.
Pesan ini diharapkan dapat membantu generasi muda dalam menentukan pilihan yang tepat, dengan memperhatikan kebutuhan masyarakat dan kemampuan paslon dalam merealisasikan visi dan misinya, sehingga pemimpin terpilih mampu membawa perubahan positif bagi Rembang.
tag: berita