Fungsi UI dan UX dalam Pemrograman Website
SEMARANG (Jatengreport.com) - Istilah User Interface (UI) dan User Experience (UX) tentunya tidak asing lagi bagi para programmer website. Kedua hal tersebut sangat penting untuk membangun sebuah website yang baik. Berikut tips mengenai perbedaan UI dan UX dalam bidang pemrograman website.
Baik UI maupun UX menggunakan konsep 'desain'. Hanya saja keduanya memiliki perbedaan dalam hal fungsi dan cara membuatnya.
User Interface berhubungan dengan desain rupa seperti bentuk objek, warna, dimensi ukuran, tipografi, tata letak (layout). Sementara User Experience berhubungan dengan desain skema atau sistem yang berpengaruh langsung kepada pengguna/pengunjung web.
Tugas seorang desainer UI menyangkut gambar atau tampilan visual dari komponen-komponen website dan tampilan website tersebut secara keseluruhan. UI harus didesain sedemikian rupa untuk memudahkan pengunjung mengoperasikan website Anda serta merasa nyaman ketika berada di website tersebut.
Fungsi UX serupa dengan UI. Tapi desainer UX tidak mendesain gambar atau komponen website. Perannya adalah mendesain skema seperti prosedur-prosedur yang harus dilakukan pengunjung web.
Misalnya skema berbelanja pada website toko online. UX harus merencanakan prosedur dengan matang agar pengunjung tidak kesulitan memilih produk atau melakukan proses pembayaran.
UI dan UX dibuat tidak dengan cara digambar. Semua yang ada dalam dua sistem ini ditulis dengan bahasa pemrograman. Pada desain UI, bahasa pemrograman yang umum digunakan adalah Cascading Style Sheet (CSS). Sedangkan untuk memasukkan suatu fungsi pada UX, biasanya digunakan bahasa Javascript ataupun PHP.
Contoh lainnya adalah ketika ingin memasukkan sebuah gambar ke dalam website, tugas desainer UI dan UX yang merupakan programmer website itu merancang tata letak dan ukuran untuk gambar tersebut.
Setelah itu, tugas desainer grafis mendesain gambar yang akan dicantumkan pada website mengikuti protokol atau ketentuan yang diterapkan pada website.
tag: user interface , user experience , web design