Semangat Natal, Pengwil Jateng INI Ajak Anak-Anak Panti Merasakan Sukacita

images

Jateng

Bintang

19 Jan 2025


SURAKARTA (Jatengreport.com) - Pengurus Wilayah Jawa Tengah Ikatan Notaris Indonesia (Pengwil Jateng INI) menyelenggarakan perayaan natal 2024 M dan bakti sosial di hotel Adhiwangsa, Surakarta, Sabtu (18/1).

Hadir dalam perayaan natal dan bakti sosial, Kapengwil Jateng INI, Herlina, SH., Sp.N.,  MH, Sekretaris Pengwil Jatmiko Nugroho, SH.,M.Si, Bendahara Aryati Nurul Aini, SH., MH, dan perwakilan dari PP INI,  Kabid ALB dan  Magang PP INI Herna Gunawan, SH dan Kabid Humas Wiratmoko, SH.

Sejumlah Wakabid Pengwil Jateng yang hadir antara lain Wakabid Organisasi M Alting, SH, Wakabid Keagamaan Untung Sugiarto, SH., M.Kn, Wakabid Kesejahteraan Anggota Novendri Amirudin, SH., Wakabid Humas Syamsul Arifin, SH.,M.Kn, Wakabid Seni Budaya dan Olahraga Shintowati Dwi Marhaeny, S.H. M.Kn. Wakabid Sosial dan  Pengabdian Masyarakat Soraya Isnaeni, S.H. M.Kn.

Hadir juga Wakabid Kewilayahan IV (Eks Karesidenan Solo Raya) Winarsih, S.H. M.Kn. dan Wakabid Kewilayahan V (eks karesidenan Kedu) Yulyen Pinkan S. Simamora, S.H, M.Kn.

Sedangkan dari Dewan Kehormatan Wilayah Jawa Tengah Ikatan Notaris Indonesia  hadir Sugiarto, SH dan Agus Lahmi Lubis, SH.

Ketua Panitia penyelenggara Rheny "Meme" Mega, SH., M.Kn  menyampaikan terima kasih atas kehadiran dan partisipasi para pengurus Pengwil Jateng INI dan PP INI serta adik adik panti dalam perayaan natal tahun ini. Adapun tema perayaan natal adalah "Kasih Sukacitanya Membawa Perdamaian dalam Kebersamaan".

"Saya sampaikan terima kasih atas kehadiran Bu Ketua Pengwil, Bu Herna Pak Moko yang mewakili  PP INI, para wakabid Pengwil Jateng INI dan seluruh peserta perayaan natal.Terima kasih juga saya sampaikan kepada para donatur, sehingga perayaan natal berlangsung dengan sukses", kata Meme.

Kapengwil Jateng INI Herlina memberikan apresiasi dan selamat atas terselenggaranya perayaan natal tahun ini dan baksos.

"Saya sampaikan terima kasih kepada panitia dan peserta perayaan natal. Apresiasi kepada panitia atas terselenggaranya perayaan natal dan bakti sosial yang  berlangsung hikmat, lancar  dan meriah. Kegiatan ini sebagai wujud syukur serta menjalin silahturahmi pengurus dan anggota INI Jawa Tengah serta kepedulian terhadap sesama", jelas Herlina.

Herlina menambahkan "Dalam bingkai toleransi beragama, hari ini kita bergembira bersama dalam perayaan ini".

Sebelum dilaksanakan perayaan, digelar  ibadah dan renungan natal yang dilayani Pendeta Iwan Setiawan. Dalam kotbah natalnya pendeta Iwan menguraikan "Kasih Suka CitaNya Membawa Kedamaian dalam Kebersamaan".

Lebih lanjut pendeta Iwan menjelaskan Misi Allah bagi dunia yaitu Allah menyatakan diri Nya, Allah menggenapi janji Nya, sebagai jembatan penghubung  dan Allah membawa damai serta kabar sukacita.

Dalam rangkaian perayaan natal juga dilakukan penyalaan  cadle light (cahaya lilin), doa safaat dan doa berkat yang diikuti seluruh peserta perayaan natal.

Selanjutnya digelar pemberian santuan Baksos Berbagi Kasih untuk puluhan anak panti di Yayasan Tulus Hati dan Rumah Kasih Rosetti, Solo.

Perayaan natal juga dimeriahkan oleh penampilan anak anak panti yang menyanyikan sejumlah lagu religi  dan hiburan dance oleh  XMas Dance dari Pengda INI Kabupaten Semarang.

Perayaan natal ditutup dengan pembacaan doa oleh Notaris PPAT Sragen Mozedayen Eirene Alfa Lande, SH.,MKn.

tag: berita



BERITA TERKAIT