Banjir di Kabupaten Demak Surut, Warga Mulai Kembali ke Rumah Masing-Masing

images

Jateng

Tim Jateng Report

19 Feb 2024


DEMAK (Pojokjateng.com) - Banjir di sejumlah wilayah Kabupaten Demak sudah menunjukkan tanda-tanda surut. Hal ini terlihat saat Penjabat Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudajana, kembali meninjau situasi banjir di Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Demak, pada Jumat (16/2/2024) sore.

Nana menyatakan bahwa berdasarkan tinjauannya, dua titik tanggul Sungai Wulan yang jebol sudah berhasil diperbaiki.

“Kedua tanggul yang jebol sudah bisa ditutup. Awalnya, bersifat sementara, saat ini sedang dilakukan penguatan, kurang lebih dua hari lagi tanggul ini sudah kuat,” kata Pj gubernur, di sela tinjauannya di Desa Ketanjung, Kecamatan Karanganyar, Demak.

Selain itu, banjir yang merendam rumah warga juga sudah mulai surut. Tinggi genangan air di permukiman warga berkisar antara 10 hingga 50 cm.

Untuk mengatasi genangan di pemukiman warga, Nana mengungkapkan bahwa ada 27 pompa air yang sedang dioperasikan. Jumlah tersebut berasal dari Kementerian PUPR, BNPB, dan BPBD. Air yang tergenang dipompa dan dialirkan kembali ke sungai.

“Dalam penanganan ini, kami dibantu dari PUPR ada sekitar 22 pompa air, kemudian ditambah lima (pompa) dari BNPB dan BPBD. Kami terus melakukan langkah-langkah pemompaan air, dan penyedotan air untuk dibuang ke sungai,” tuturnya.

Nana juga menyebutkan bahwa sejumlah warga yang sebelumnya mengungsi kini telah kembali ke rumah masing-masing dan mulai membersihkan sekitar rumah mereka.

Untuk mengurangi intensitas hujan di daerah tersebut, BNPB telah mengoperasikan Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC). Melalui teknologi tersebut, gumpalan awan yang mengandung air dialihkan agar tidak jatuh di hulu Sungai Sriwulan.

“Ini dilakukan dalam rangka mengalihkan gumpalan awan yang mengandung air, untuk dialihkan ke tempat lain. Alhamdulillah hari ini cuaca cerah, dan sungai pun sudah mulai mengarah ke normal, walaupun masih tinggi,” ujar Nana.

Sementara itu, kondisi jalan pantura Demak-Kudus yang beberapa hari terakhir ditutup karena banjir juga mulai membaik.

tag: Kabupaten Demak



BERITA TERKAIT