Pemerintah Kabupaten Kendal Lakukan Penandatanganan Perjanjian Kinerja

images

Jateng

Eko Purwanto

25 Jan 2024


KENDAL (Jatengreport.com) - Pemeritah Kabupaten Kendal menggelar Penandatanganan Bersama Perjanjian Kinerja dengan Bupati Kendal pada Kamis (25/1/2024) di Pendopo Tumenggung Bahurekso Kendal.

Plh. Sekda Kendal, Agus Dwi Lestari mengatakan, dalam Perjanjian Kinerja yang berisikan penugasan dari pimpinan untuk melaksanakan program kegiatan yang terkait dengan indikator kinerja.

Dikatakannya, Perjanjian Kinerja menurutnya sebuah komitmen penerima amanah dan kesepakatan antara penerima dan pemberi amanah atas kinerja yang terukur berdasarkan tugas dan fungsi, serta wewenang sumber daya yang tersedia.

“Kinerja yang disepakati adalah kinerja yang seharusnya terwujud dalam kegiatan tahun-tahun sebelumnya,” jelasnya.

Agus Dwi Lestari menjelaskan, maksud dari Perjanjian Kinerja ini sebagai langkah awal bagi setiap kepala perangkat daerah segera mengambil langkah strategis dalam pelaksanaan program dan kegiatan.

Sedangkan tujuan Perjanjian Kerja ini sebagai wujud nyata komitmen antara penerima dan pemberi amanah untuk meningkatkan integritas, akuntabilitas, transparansi dan kinerja aparatur.

“Kinerja sebagai dasar evaluasi aparatur. Sebagai dasar penilaian keberhasilan dan jalan pencapaian tujuan,” jelasnya.

Sementara Wakil Bupati Kendal, Windu Suko Basuki mengatakan, Perjanjian Kinerja ini sebagai komitmen dan keseriusan pemerintah dalam menjalankan segala tugas yang telah dibebankan oleh negara.

Wabup Basuki menegaskan, evaluasi akan dilakukan tiap tiga bulan untuk melihat hasil pencapaian kinerjanya. Oleh karena itu, semua Kepala OPD harus mempunyai komitmen yang besar dalam menjalankan tugas-tugasnya, terutama fokus dalam memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat.

“Nanti akan dievuluasi lagi bagaimana kinerjanya, tahap evaluasi ada triwulan pertama, triwulan kedua” tutur Wabup Basuki.(ek)

tag: Pemerintah Kabupaten Kendal , Pemerintah Kabupaten Kendal , Pemerintah Kabupaten Kendal , Pemerintah Kabupaten Kendal



BERITA TERKAIT