Golkar Fokus Prioritaskan Pendekatan Ekonomi Masyarakat

images

Jateng

Tim Jateng Report

12 Des 2023


SEMARANG (Jatengreport.com) - Partai Golkar berkomitmen melaksanakan peningkatan ekonomi masyarakat di berbagai sektor, serta mendukung masyarakat turut berpartisipasi dalam pengalaman pancasila.

Partai Golkar juga, tegaskan terkait pentingnya membangun fondasi yang kuat dalam konteks masyarakat yang demokratis dan partisipatif.

Hal itu disampaikan Wakil Ketua DPD Partai Golkar Jateng, Ferry Wawan Cahyono dalam "Kampanye Dialogis Pemilu 2024" di RRI Semarang, Selasa (12/12) pagi.

Ferry yang juga Wakil DPRD Jawa Tengah, menekankan perlunya transparansi, partisipasi, dan pemberdayaan masyarakat sebagai pijakan utama dalam proses pembangunan.

"Tujuan kita menjalankan pembangunan secara bidang dalam konteks masyarakat yang demokratis untuk kesejahteraan yang makmur," ungkap legislator daerah pemilihan (Dapil) Jateng-10 meliputi Kabupaten Banjarnegara, Kabupaten Purbalingga dan Kabupaten Kebumen.

Dengan demikian, masyarakat dapat lebih aktif berpartisipasi dalam pengambilan keputusan yang memengaruhi kehidupan sehari-hari mereka.

Ferry menyebut, partai Golkar saat ini bertujuan pada pembangunan nasional, tidak hanya terfokus pada aspek politik, tetapi juga mencakup sektor ekonomi, pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur serta memastikan bahwa seluruh calon legislatif (caleg) dari Partai Golkar berkomitmen untuk bekerja bersama-sama demi mewujudkan karya nyata yang bermanfaat bagi masyarakat.

"Golkar mempunyai tujuan untuk pengembangan SDM dengan memperhatikan berbagai aspek," jelas Ferry.

Melalui pendekatan ini, bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Selanjutnya, Ferry, Ketua Ormas MKGR Jateng itu menyoroti pentingnya menjaga kedaulatan dalam pengambilan keputusan.

Ia menekankan bahwa sebuah masyarakat yang demokratis harus mampu menentukan arah dan prioritas pembangunan sesuai dengan kebutuhan dan aspirasi lokal.

"Kita terus melakukan pembaharuan-pembaharuan yang ada, kita akan terus beradaptasi," tambah Ferry.

Hal ini dianggapnya sebagai langkah krusial dalam memastikan kesejahteraan yang makmur bagi semua lapisan masyarakat.

tag: GOLKAR , Wakil Ketua DPRD Jateng Ferry Wawan Cahyono , Golkar , Kampanye Diologis Pemilu



BERITA TERKAIT